loading...
Thufik saat berada di ruang pemeriksaan |
E-KABARI.COM, PAMEKASAN - Thufikur Rahman (22), penderita tumor mata asal Dusun Selatan Desa Buddih Kecamatan Pademawu, saat ini terus berjuang untuk segera dilaksanakan operasi.
Usaha dan perjuangannya melawan penyakit tumor di mata kirinya sungguh luar biasa, dengan didampingi oleh Sitti Sulihah ibu kandungnya dan dibantu Wiwin salah satu relawan asal Pamekasan, dua hari harus menginap di RS Dr. Soetomo Surabaya.
Wiwin mengatakan bahwa setelah mendapat rujukan dari RSUD Slamet Martodwirdjo Pamekasan, dirinya bersama ibuk Thufik bertekat untuk tetap berusaha memperjuangkan agar dia (Thufik) segera dioperasi.
"Hari Kamis (17/05) kami berangkat ke RS Dr. Soetomo Surabaya dengan membawa mobil sendiri, sesampainya disana langsung daftar ke Posa mata, selanjutnya kebagian bedah plastik," terangnya.
Ia melanjutkan salah satu dokter bernama dr. Diandra mengatakan bahwa timnya sudah siap untuk melaksanakan operasi mata Thufik.
"Akan tetapi kami harus berkoordinasi dengan dokter bedah plastik dan dokter bedah syaraf, sementara dari salah satu dokter bedah plastik mengatakan bahwa thufik masih harus melewati empat pemeriksaan lebih lanjut, yaitu ke Poli Syaraf, Bedah Syaraf, Poli THT dan Radiologi untuk selanjutnya dilakukan tindakan operasi," tutur Wiwin menirukan salah satu tim dokter.
Sementara untuk melewati pemeriksaan itu, harus membutuhkan waktu dua hari dan harus nginep di Surabaya.
"Kami mencari penginapan didaerah Mulyorejo, yaitu Yayasan Kanker Indonesia, dan kami menginap disini sampai pelaksanaan operasi Thufik selesai, semoga saja masih ada donatur yang peduli dengan keluarga Thufik mengingat biaya disini cukup banyak, dan semoga pelaksanaan operasinya nanti diberikan kelancaran dan kesuksesan," pungkasnya.