loading...
Peta Sebaran Covid-19 se-Kabupaten Sumenep per tanggal 13 Juli 2020. (Foto Instagram @dinkes_sumenep) |
SUMENEP, E-KABARI.COM - Pasien Sembuh Covid-19 di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur per tanggal 13 Juli 2020 bertambah 4 orang, sehingga total pasien sembuh berjumlah 46 pasien.
Humas Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupateb Sumenep, Ferdiansyah Tetrajaya mengungkapkan, penambahan pasien sembuh tersebut adalah pasien nomor 21, 22, 30, dan 45.
"Pasien nomor 21seorang perempuan berumur 34 tahun, berdomisili di Kecamatan Dasuk, yang sejak dinyatakan terkonfirmasi Covid-19 tanggal 20 Juni 2020, dirawat di Rumah Isolasi Darurat Covid 19 Batuan," jelas Ferdiansyah, Senin (13/07/2020) malam.
Setelah dilakukan pemeriksaan swab dua kali berturut-turut pada tanggal 29 Juni dan 02 Juli 2020, masing-masing hasil swab menunjukkan hasil negatif.
Adapun Pasien Nomor 22 seorang perempuan (31) berdomisili di Kecamatan Dasuk, yang sejak dinyatakan terkonfirmasi Covid-19 tanggal 20 Juni 2020, dirawat di Rumah Isolasi Darurat Covid-19 Batuan.
"Setelah dilakukan pemeriksaan swab dua kali berturut-turut pada tanggal 06 dan 09 Juli 2020, masing-masing hasil swab menunjukkan hasil negatif," ujar Ferdiansyah.
Selanjutnya Pasien Nomor 30 seorang perempuan (34) berdomisili di Kecamatan Lenteng, yang sejak dinyatakan terkonfirmasi Covid-19 tanggal 22 Juni 2020, dirawat di Rumah Isolasi Darurat Covid-19 Batuan.
Setelah dilakukan pemeriksaan swab dua kali berturut-turut pada tanggal 06 dan 09 Juli 2020, masing-masing hasil swab menunjukkan hasil negatif.
"Pasien nomor 45 seorang perempuan berumur 36 tahun, berdomisili di Kecamatan Lenteng, yang sejak dinyatakan terkonfirmasi Covid-19 tanggal 24 Juni 2020, dirawat di Rumah Isolasi Darurat Covid-19 Batuan," ungkap Ferdiansyah.
Setelah dilakukan pemeriksaan swab dua kali berturut-turut pada tanggal 06 dan 09 Juli 2020, masing-masing hasil swab menunjukkan hasil negatif.
"Keempat pasien tersebut pada hari ini tanggal 13 Juli 2020 oleh tim dokter telah dinyatakan sembuh dan diperkenankan pulang serta diimbau untuk melakukan isolasi mandiri secara ketat selama 14 hari," tegas Ferdiansyah.
Di samping tambahan 4 pasien sembuh sehingga menjadi 46 orang, hari ini juga ada tambahan pasien positif Covid-19 sebanyak 7 kasus dari data sebelumnya.
"Saat ini kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten asumenep berjumlah 142 kasus, atau bertambah 7 kasus dari data sebelumnya," tutur Ferdiansyah.
Penambahan kasus positif Covid-19 hingga update data pukul 15.00 WIB tersebut adalah pasien nomor 136, 137, 138, 139, 140, 141, dan 142. (RK/Fiq/*)