Ketua Yayasan Kariman, H. Sami'oeddin, S.Pd. (paling kanan) saat sambutan pada Yudisium IX Program Sarjana S1 Fakultas Tarbiyah INKADHA Sumenep, Jumat (22/10/2021). (Foto Helmy/E-KABARI) |
SUMENEP, E-KABARI.com - Ketua Yayasan Kariman, H. Sami'oeddin meminta lulusan Institut Kariman Wirayudha (INKADHA) Sumenep agar mengamalkan ilmu yang didapat selama belajar di bangku kuliah.
Pesan ini disampaikan Ketua Yayasan Kariman saat menghadiri Yudisium IX Sarjana Strata Satu (S1) Fakultas Tarbiyah INKADHA Sumenep Tahun Akademik 2020/2021, Jumat (22/10/2021) pagi, di aula kampus setempat.
"Kami mengimbau agar calon lulusan yang mengikuti Yudisium hari ini mampu mengamalkan ilmu pengetahuan yang sudah didapat selama kuliah," ungkap H. Sami', panggilan akrab Ketua Yayasan Kariman.
Menurut dia, tingkat tertinggi dalam pengetahuan adalah ketika seseorang mampu mengamalkannya. Karena itulah, H. Sami' meminta demikian, selain mengharapkan lulusan menjaga nama baik almamater.
"Makanya kami berharap calon lulusan tahun ini mampu mengamalkan dan memanfaatkan ilmu yang dimiliki," tegasnya.
Baca Juga: INKADHA Sumenep Yudisium 127 Mahasiswa Fakultas Tarbiyah Tahun Akademik 2020/2021
Anggota DPRD Sumenep itu juga berpesan, setelah menyelesaikan Strata Satu (S1), lulusan diminta untuk mengenyam kembali pendidikan di pasca sarjana.
"Jangan hanya di S1, teruskan ke jenjang yang lebih tinggi," pinta H. Sami'.
Sementara Ketua Panitia Yudisium, Zainollah mengatakan, peserta Yudisium IX INKADHA Tahun Akademik 2020/2021 sebanyak 127 mahasiswa dari Fakultas Tarbiyah.
"Pesertanya dari Program Sudi (Prodi) Manajemen Pendidikan Islam (MPI), Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Pendidikan Bahasa Arab (PBA), dan Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD)," ujar Zainollah, Jumat (22/10/2021).
Sebanyak 127 mahasiswa Fakultas Tarbiyah Tahun Akademik 2020/2021 yang mengikuti Yudisium IX itu, semuanya dinyatakan lulus.
Mereka dijadwalkan mengikuti Wisuda IX Program S1 Fakultas Tarbiyah INKADHA Sumenep pada Ahad (24/10/2021) di depan Masjid Putih Al Karimiyyah. (Helmy/Fiq)