Moh. Anwar, Ketua Umum Aliansi Mahasiswa Kapedi (ALIMKA) Kecamatan Bluto, Sumenep. (Foto Kholisin for E-KABARI) |
SUMENEP, E-KABARI.com - Ketua Umum Aliansi Mahasiswa Kapedi (ALIMKA) Kecamatan Bluto, Sumenep, Moh. Anwar mendorong Panitia Pemilihan Kepala Desa (P2KD) Pengganti Antar Waktu (PAW) harus menjaga sikap netralitas.
Hal itu merespon deklarasi damai menjelang Pemilihan Kepala Desa Antar Waktu yang digelar P2KD Kapedi, Senin (13/12/2021) pagi, melibatkan Forkopimka Bluto, Pj. Kades dan BPD Kapedi, pasangan calon kades PAW, serta undangan lainnya.
"Panitia dan pihak desa harus memegang teguh sikap netralitas dan tidak memihak pada salah satu calon kepala desa," kata Moh. Anwar, Senin (13/12/2021).
Mahasiswa jurusan Hukum IAIN Madura itu juga menekankan kepada P2KD, BPD, dan perangkat desa secara kelembagaan wajib menjunjung tinggi permusyawaratan sebagai tolok ukur suksesnya pemilihan.
"Jadi, perangkat desa juga harus melaksanakan pemilihan yang terbuka, tertib, kondusif dan aman," tegas Anwar.
Pemuda kelahiran 17 November 1999 tersebut juga mendesak segenap panitia harus melibatkan para pemuda atau mahasiswa dalam pelaksanaan pemilihan kepala desa pengganti antar waktu. Hal itu sebagaimana termaktub dalam Peraturan Bupati (Perbup) Sumenep No. 15 tahun 2021 pasal 19 ayat 5 huruf I sampai K.
"Di situ sudah dijelaskan bahwa kelompok pemerhati, yakni mahasiswa dan unsur kelompok masyarakat lainnya perlu dilibatkan dalam pemilihan ini," ujar Anwar.
Lebih lanjut, Ketum ALIMKA tersebut berharap, bagi calon yang terpilih nanti agar bisa melaksanakan nilai-nilai sosialitas terhadap masyarakat dan kaum terdidik.
"Saya harapkan Kepala Desa PAW nanti bisa berkolaborasi dengan semua elemen, agar tidak ada kesenjangan sosial di ranah manapun," tandas Anwar. (Kon/Kholisin/RK)