SMK Islam Al-Imam Cumedak Tampil Beda Meriahkan Karnaval HUT RI Ke-77 -->

SMK Islam Al-Imam Cumedak Tampil Beda Meriahkan Karnaval HUT RI Ke-77

Kamis, 11 Agustus 2022, 9:50 AM
loading...
SMK Islam Al-Imam Cumedak Tampil Beda Meriahkan Karnaval HUT RI Ke-77
Kontingen SMK Islam Al-Imam Desa Cumedak, Kecamatan Sumberjambe, Jember tampil beda meriahkan Karnaval HUT RI ke-77. (Foto for E-KABARI)


JEMBER, E-KABARI.com - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Islam Al-Imam Desa Cumedak, Kecamatan Sumberjambe, Kabupaten Jember, Jawa Timur tampil beda meriahkan Karnaval HUT RI ke-77.


Meski berada di atas bukit dan sekolah alam, SMK Islam Al-Imam mampu mengambil peran dalam kegiatan Karnaval HUT RI ke-77 yang diadakan oleh panitia Agustusan.


Mereka tidak mau ketinggalan untuk ikut memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI pada Rabu, 10 Agustus 2022 kemarin.


Dengan memakai kostum ala Kerajaan Malwapati yang dipimpin Angling Dharma, penampilan para siswa SMK Islam Al-Imam banjir tepuk tangan dari penonton.


Indah Sri Savitri, salah seorang guru SMK Islam Al-Imam mengatakan, untuk kali ini pihak sekolah sengaja mengeluarkan 50 siswa untuk kegiatan itu.


Meski terbilang sederhana, menurut Indah, para siswa banyak mengaku senang dan bisa mengambil hikmah dari peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia.


"Kita sambil memberikan edukasi kepada anak-anak bahwa kemerdekaan itu diraih dengan berdarah-darah dan ribuan nyawa melayang," ungkap Indah.


Perempuan lulusan Universitas Jember itu melanjutkan, target mengikuti Karnaval HUT RI ke-77 berjalan sesuai harapan.


"Alhamdulillah, meskipun kami sederhana, tetapi tidak mengurangi arti dari tujuan utama. Yaitu bersyukur dan berterimakasih atas diraihnya kemerdekaan ini," ujar Indah.


Di tempat terpisah, Jupri warga Desa Sumberpakem mengaku terhibur dengan kegiatan Karnaval tersebut.


"Senang sekali, bayangkan berapa tahun kita tidak ada seperti ini akibat Covid-19. Alhamdulillah hari ini kesampaian juga nonton karnaval lagi," ungkap Jupri.


Acara tahunan itu mengambil garis start di pertigaan Desa Cumedak dan garis finish di Kantor Kecamatan Sumberjambe.


Selama kegiatan dikawal ketat oleh pihak Kepolisian Sektor (Polsek) Sumberjambe dan TNI berseragam lengkap.


Begitupun kendaraan yang melintas, berjalan lancar berkat kerja sama petugas. (Ril/Rfq)

TerPopuler