Poster kegiatan Sumenep Bersholawat dalam rangka Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah yang digelar Pemkab Sumenep bersama MWC NU Kota Sumenep. (Istimewa) |
SUMENEP, E-KABARI.com - Bupati Sumenep Achmad Fauzi mengajak warga Kabupaten Sumenep hadiri Sumenep Bersholawat pada Ahad, 2 Oktober 2022 malam.
Pemerintah Kabupaten Sumenep mengadakan kegiatan itu bersama MWC NU Kota Sumenep dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah.
Kegiatan Sumenep Bersholawat akan dilaksanakan pada Ahad, 2 Oktober 2022 di depan Labang Mesem Keraton Sumenep mulai pukul 19.00 WIB hingga selesai.
Panitia menghadirkan KH Zulfa Musthofa selaku Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Periode 2022-2027.
"Kami mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Sumenep untuk bersama-sama menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini," kata Bupati Achmad Fauzi, Sabtu, 1 Oktober 2022.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan salah satu wujud rasa cinta dan penghormatan sekaligus upaya meneladani akhlak terpuji Rasulullah SAW.
Karena itu, kegiatan yang dikemas dengan Sumenep Bersholawat tersebut terbuka untuk umum, supaya warga Sumenep bisa hadir untuk bersholawat bersama dan meneladani kisah hidup Nabi Muhammad SAW.
"Semoga acara ini menjadi motivasi hidup bagi kita semua agar lebih baik, bahkan bermanfaat untuk mempertebal kecintaan umat Islam kepada Nabi Muhammad SAW," harap Bupati Achmad Fauzi.
Sementara Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Sumenep Kamiluddin menjelaskan, Pemerintah Daerah menggandeng MWC NU Kota Sumenep untuk mengadakan kegiatan Sumenep Bersholawat.
"Selain KH Zulfa Musthofa, kegiatan tersebut juga akan dimeriahkan oleh Jam'iyah Sholawat At-Taufiq dari Kabupaten Sampang Pimpinan Gus Khoiron Zaini," jelas Kamil.
Kegiatan Sumenep Bersholawat itu terbuka untuk umum agar masyaramat juga hadir bersama-sama meramaikan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Dengan begitu, kegiatan tidak hanya dihadiri unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Sumenep.
"Acara Sumenep Bersholawat dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus mengawali rangkaian kegiatan Hari Jadi ke-753 Kabupaten Sumenep tahun 2022, serta menegaskan bahwa Sumenep sangat menghargai tradisi dan budaya yang baik," pungkas Kabag Kamil. (*/Rsd/Rfq)